Basmallah

Jangan lupa dalam melakukan sesuatu diawali dengan bismillah.

Tunaikan selagi mampu

"Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?"

Minggu, 17 Mei 2015

Hadits dalam buku Muhammad al-Fatih karya Felix Siauw

Berkata Abdullah bin Amru bin Ash: " bahwa ketika kami duduk di sekeliling Rosululloh saw untuk menulis, lalu Rosululloh saw ditanya tentang kota manakah yang akan futuh terlebih dahulu, Konstatinopel atau Roma. Maka Rosululloh saw menjawab, 'Kota Heraklius terlebih dahulu', yakni Konstatinopel" (HR. Ahmad).
"Sungguh, Konstatinopel akan ditaklukan oleh kalian. Maka sebaik-baik pemimpin adalah pemimpinnya dan sebaik-baik pasukan adalah pasukan yang menaklukannya" (HR. Ahmad)

Bagaimana dengan Muslim Rohingya?

Baru mendengar berita sore ini bahwa kaum muslim Rohingya di Myanmar telah berada di Indonesia tepatnya di Aceh. Bukan untuk berwisata atau bersenang-senang tapi mereka ditemukan terdampar di perairan laut Indonesia. Sungguh sedih melihat kejadian tersebut. Sudah mendengar sejak dulu bagaimana kehidupan kaum muslim Rohingya hidup di Myanmar. Mereka terlalu dikucilkan dan tidak mendapatkan perhatian dari pemerintahannya sendiri. Bagaimana bisa? Aku belum mencari tahu bagaimana itu terjadi. Hingga akhirnya mereka tersudutkan akibat kekerasan dan pembakaran rumah-rumah oleh sekelompok orang yang tidak menginginkan keberadaan kaum muslim di Myanma pada tahun 2012. Begitu enggan kah mereka bertoleransi terhadap kaum muslim?
Kaum Rohingya merasakan hidup yang dijalani di negeri sendiri tak menyenangkan yang mengakibatkan mereka bernomaden. Berada di lautan berhari-hari tanpa adanya makanan yang mencukupi apalagi bergizi.


Jumat, 15 Mei 2015

Muhammad al-Fatih karya Felix Siauw, part 1

Sungguh, besar dan penuh perjuangan ummat islam dalam memperluas wilayah yang semata-mata untuk menegakkan agama Alloh. untuk beralih dari pertemuan darat ke pertempuran laut, sungguh pengalaman pertama kali dan untuk menguasai byzantium harus menguasai daerah kekuasaan mereka sebagai tanjakan awal untuk bertemu dengan konstatinopel. tau kah kalian, kendaraan yang digunakan adalah kapal dromon yang pada zamannya jenis kapal yang sangat dominan pada abad pertengahan yang digerakkan dengan tenaga manusia dengan dayung 3 atau 2 tingkatan dan menyerang dengan menabrak bahian depan hingga kapal musuh tenggelam. Tidak hanya itu saja, diperlukan strategi supaya bisa menaklukan mereka yaitu dengan merapatkan kapal islam ke musuh supaya bisa berperang layaknya di pertempuran darat karena umat islam sangat ahli dalam pertempuran darat. sungguh tidak sebanding dengan jumlah kapal musuh 600 banding 200. Namun dengan pertolongan Alloh dan disertai doa serta pembacaan alQuran yang selalu dilantunkan, bersabar dan tetap dalam posisi masing-masing sampai lah Alloh trlah menghancurkan pasukan Byzantium. Dan hancurlah kaisar Konstans ll bersama pasukannya.

Kamis, 14 Mei 2015

Lihat sekelilingmu

For the first time guys, aku balik sampai kosan jam setengah 2 malam. Kalian tau? Buat bahas seleksi cakru. Bukan mau bahas seleksinya, namun mau bahas tentang bagaimana menyikapi suasana yang terjadi di sana. Sungguh merasakan hal yang berbeda, namun perbedaan itu hanyalah buah dari ide yang mampu membangun untuk calon yang ke depannya.
Memang benar, untuk seorang pemimpin harus mengedepankan bagaimana keberlangsungan dari sebuah organisasi yang dipimpinnya dan bagaimana bergaul dengan lingkungan yang mengelilingi. Bukan karena bidang yang digeluti dan enggan untuk berbaur dengan yang lain, namun kita hidup memang harus bisa berinteraksi dengan yang lain.

Senin, 11 Mei 2015

Forum suka-suka

Bercerita dalam khayalan dan kenyataan, ahh begitu senangnya. Entah dari mana mulainya. Selepas ujian etika profesi, aku bareng vina ke workshop entah apa yang akan dilakukan. Hingga datanglah kebosanan yang memutuskan untuk pergi dan ke salman. Ke salman hanya untuk mengmebalikan buku dan meminjam buku yang lain. Eh, ternyata ketemu sama Nadhira di sana. Lihat, baca dan tutup. Hahaha. Terus nemu buku, tentang iluminati gitu. Hahaha. Dari simbol-simbol,  upacara, dll yang mengakibatkan bertiga agak sedikit berisik. Sampai yang sebelahnya pergi. Entah karena udah selesai atau karena keberisikan kita. Maaf kan.
Udah jam istirahat, ya udah deh balik kampus lagi soalnya ada tutor bentar. Karena belum masuk, akhirnya bikin forum yang tadinya cuman ada aku sama Nadhira. Vina udah kabur dengan yang lain. Eh, gak taunya nambah Mela. Bercerita dari mana, kemana. Hingga tak menyadari dari mana awal bercerita. Dari bercerita tentang diri sendiri, tipikal, dll. Yah, begitulah.
Mungkin ini luapan kegembiran dari uas terakhir, walaupun masih ada tubes. Hahaha.

Pagi yang kacau

Rasanya sudah tak sanggup lagi untuk menahan. Bisa menahan hanya karena takut kepada Alloh. Terkadang menahannya, hanya sanggup membuat jiwa ini menjadi lusuh dan tak berdaya. Dalam kehidupan, hanya mampu untuk menghindar dan tak ingin berhadapan walaupun hanya sekejap saja. Berhadapan hanya menimbulkan kekacauan yang tak dapat terelakkan. Apakah lebih baik seperti ini? Memang benar, lebih baik seperti ini. Terserah saja orang akan berkata apa tentang diri ini. Tak ada yang akan mengerti akan hal ini. Maaf telah membuat kekacauan di pagi hari.
#Curahan di pagi hari ^_^

Sabtu, 09 Mei 2015

AB, Mengkhawatirkan

Pas lagi iseng cari tentang golongan darah AB sempat membuat ku mengiyakan apa yang di tulis di salah satu blog, tapi lupa apa nama bloggernya.
Yang intinya begini, memiliki golongan darah AB patut selalu cemas kalau ada apa-apa yang terjadi dalam diri kita dan membutuhkan darah yang banyak. Namun karena kurangnya orang yang memiliki darah AB, sungguh disayangkan. Walaupun menurut teori yang katanya AB bisa mendapatkan transfusi dari siapa aja, nyatanya tidak bisa diterapkan karena banyaknya perbedaan darah atau apa pun itu yang pastinya aku pun belum tentu bisa memahami.
Pengalaman juga pas waktu jaga dondar di Salman yang biasanya diadakan dua pekan sekali pada hari jumat, PMI pada saat itu hanya membutuhkan golongan darah A dan AB. What? Ya begitulah, karena pasokan yang masih kurang ya memang itu, sedangkan golda B dan O masih banyak. Sehingga banyak sekali orang yang datang, kemudian ditolak. Coba bayangkan, bagaimana antusias mereka dan bagaimana langkanya yang mempunyai golongan darah tersebut. Banyak hal yang baru ku ketahui juga tentang bagaimana proses pengolahan darah sewaktu kunjungan ke PMI bersama KORSA SHC. Pengolahannya mmembutuhkan proses yang panjang dan mempunyai tanggal kadaluarsa sejak pengambilan dan pengolahan.
Sungguh, tak ada yang perlu dibangga-banggakan akan perbedaan golongan darah. Namun kamu cukup mengkhawatirkan diri kamu sendiri dan orang yang lain yang membutuhkan.

Perhatikan kedua orang tuamu

Tiada orang tua yang menginginkan anaknya berbuat suatu keburukan, walaupun mereka terkadang melakukannya. Setiap orang tua pastilah melakukan apapun untuk kebaikan anak-anaknya. Tak terkecuali kedua orang tuaku.
Tersadar betapa khawatirnya orang tua ketika memberi kabar tapi tiada respon dari sang buah hati. Betapa banyak mereka gelisah mengkhawatirkannya? Banyak pikiran yang tersirat di benak mereka.
Baik-baik saja? Kapan ada kabar? Apakah ada yang tau ke mana dia pergi? Dengan siapa?
Begitu banyak hal yang berkeliaran di benaknya.
Sungguh begitu mereka mengkhawatirkannya.
Tak ingin terjadi apa-apa, mereka selalu memastikannya. Begitu banyak nasihat yang tercurahkan untuk anak-anaknya, untuk semua bukan hanya salah seorang tapi semua tak terkecuali putra maupun putrinya. Mereka tidak menginginkan hal-hal buruk menimpa, melihat bagaimana lingkungan memberikan bagaimana pergaulan dapat membentuk seseorang mampu berbelok dari jalan yang seharusnya dilalui, namun memilih jalan yang memberikan kesenangan sesaat.
Sungguh diri ini tak pantas, dianggap baik-baik saja. Bnayak hal yang menyimpang di dalam diri. Diri ini hanya mampu mendengarkan nasihatmu, dengan diam dan seakan mengerti. Padahal aku belum memahami untuk memahami.
Hanya mereka yang mampu memberikan ketulusan dan perhatian yang ikhlas beserta doa-doa mereka yang senantiasa dipanjatkan untuk kebahagian dan kebaikan anak-anak mereka.

Senin, 04 Mei 2015

Motor AC

Sebenernya ini tulisan yang dikutip dari berbagai sumber, jadi lupa ngambil dari mana saja dan ketikannya juga gak selesai. Niat ngetik gara-gara iseng buat persiapan UAS yang J- (hahaha). Jadi hasilnya begini, sambil buat pengingat. FYI, UAS Instrumentasi Industri baru selesai hari ini.

MOTOR AC
Terdiri dari stator dan rotor. Digunakan pada kecepatan yang tinggi. Stator merupakan bagian motor yang tidak berputar ynag berupa kumparan yang dialiri AC untuk menghasilkan medan magnet yang berputar. Sedangkan rotor merupakan bagian yang berputar. Perputaran disebabkan karena  adanya medan magnet dan lilitan pada rotor. Torsi dari perputaran rotor ditentukan oleh banyaknya lilitan dan diameter.
Jenis motor AC, berdasarkan tipe rotor yaitu ada 2 :
1.      Motor Induksi (Asinkron) 
a.       Pengertian
Merupakan arus yang terinduksi akibat adanya perbedaan relative antara putaran rotor dengan medan putar(rotating magnetic field) yang dihasilkan oleh arus stator.
b.      Bagian
-          Motor induksi 3 fase
-          Motor induksi 1 fase
c.       Rumus
d.      Konstruksi
1.1  Stator
1.2  Celah (air gap) : terdapat diantara stator dan rotor. Pada celah ini, fluks induksi stator yang memotong kumparan rotor sehingga menyebabkan rotor berputar untuk diatur supaya dihasilkan hasil kerja yang optimum. Kalau celahnya terlalu besar, maka efisiensi motor induksi rendah. Kalau celahnya kecil, maka dapat mengakibatkan kesukaran mekanis.
1.3  Rotor
Berdasarkan  konstruksi dibagi 2 yaitu :
1.3.1        Squirrel cage
-berputar bebas dan letaknya di bagian dalam.
-terbuat dari besi laminasi yang mempunyai slot dengan batang alumunium/tembaga yang dihubungsingkatkan.
1.3.2        Wound rotor(rotor belitan)

e.       Karakteristik
Dibagi menjadi 4 kelas : A, B, C, D

f.       Cara kerja
Bekerja berdasarkan induksi elektromagnetik dari kumparan stator kepada kumparan rotor.
g.      Aplikasi
Banyak digunakan pada industry dan rumah tangga.
-          Rumah tangga : kipas angin, lemari es, pompa air, mesin cuci, dll.
-          Industry :
h.      Keuntungan&kerugian
Keuntungan:
-          konstruksi sangat kuat dan sederhana(squirrel cage)
-          harganya ralatif lebih murah dibandingkan dengan motor sinkron dan kehandalannya lebih tinggi
-          efisiensi relative lebih tinggi
-          tidak ada sikat sehingga rugi gesekan kecil.
-          Biaya pemeliharaan rendah karena pemeliharaan motor hampir tidak diperlukan.
Kerugian :
-          Kecepatan tidak dapat dikontrol
-          Power factor rendah pada beban ringan
-          Arus start, biasanya 5 sampai 7 kali dair arus nominal.

2.      Motor sinkron
a.       Pengertian
-          Bekerja pada kecepatan tetap pada system frekuensi tertentu dan tanpa slip
-          Motor AC tiga fasa
-          Memerlukan DC untuk pembangkitan daya dan memiliki torsi awal yang rendah (compressor udara, perubahan frekuensi, generator motor)
b.      Bagian
1.      Rotor
-       Rotor berjala pada kecepatan putar yang sama dengan perputaran medan magnet supaya medan magnet rotor tidak terinduksi.
-       Memiliki medan magnet permanent/ DC excited yang dipaks auntuk mengunci pada posisi tertentu bila bertemu dengan medan magnet lain.
2.      Stator
-       Menghasilkan medan magnet berputar yang sebanding dengan frekuensi yang ada pad akecepatan yang sinkron.
c.       Rumus
Ns = 120f / P
Ns = kecepatan sinkron
f = Frekuensi
P = Jumlah kutub
T = k .Br.B net sin δ
d.      Karakteristik
-          Digunakan untuk mengubah tenaga listrik menjadi mekanik
-          Rotasi dibentuk dari 3 fasa sehingga rotasi dapat berubah dnegna membalik tiap dua stator penunjuk.
-          Polaritas rotor tidak berpengaruh terhadap rotasi.
-          Kecepatan sinkron bergantung pada frekuensi,  jumlah kutub.
-          Jika beban melebih torsi maks, motor akan berhenti dan torsi rata-rata akan nol.
-          Nilai antara 150 kW(200 hp) dan 15MW(20000 hp) dan kecepatan berkisar 150-1800 r/min.
-           
e.       Cara kerja
f.       Aplikasi
-          Generator
-          Conveyor
-          Mesin penggilingan
-          Crusher
-          Compressor
-          Pompa sentrifugal

g.      Keuntungan&kerugian
Keuntungan :
-          Daya motor sinkron lebih baik sehingga efisiensi energy sangat besar
-          Putaran tidak berkurang meskipun beban bertambah
-          Bila terjadi overload, motor akan langsung berhenti sehingga akan lebih baik
-          Dapat memperbaiki motor daya
-          Beroperasi pada penyetelan arus penguat medan.
Kerugian :
-          Lebih mahal dari motor induksi
-          Tidak mampu menstart sendiri
-          Tidak praktis bila digunakan sebagai pemutar