Basmallah

Jangan lupa dalam melakukan sesuatu diawali dengan bismillah.

Tunaikan selagi mampu

"Maka nikmat Tuhan kamu yang manakah yang kamu dustakan?"

Rabu, 10 Desember 2014

Gelisahnya Hati?

Perasaan manusia selalu saja berubah-ubah, terkadang ada tuh yang namanya susah move on, atau tiba-tiba saja berubah pikiran. Perkataan, perbuatan ataupun pemikiran seseorang memang terkadang tidak sejalan apa yang telah direncanakan.
Gelisahnya hati seorang manusia diakibatkan kurang dekatnya hati manusia itu sendiri dengan Sang Pencipta kehidupan ini. Akupun sering menyadari bahwa semakin hari diriku jauh dari Sang Pemberi Kasih Sayang. Terkadang begitu sulit untuk kembali lagi, namun aku tetap berusaha untuk tetap di jalan-Nya dengan cara yang terbaik. Alloh Maha Tahu.
Ketika, kita sering curhat kepada Alloh hati ini akan semakain tenang karena Alloh memang yang memberikan solusi terbaik untuk umat-Nya. Temenku juga sering bilang, "Kalau ada apa-apa, masalah atau apapun curhatlah kepada Sang Pemberi Solusi lewat sebuah doa-doa yang kamu panjatkan. Jangan pernah berhenti berdoa, karena berhentinya suatu doa dapat memberikan sebuah jarak antara kau dan Alloh". Ya itu memang yang namanya sebuah doa. Doa memberikan sebuah kekuatan kepada setiap orang, namun jangan hanya cukup berdoa semua akan baik-baik saja, harus disertai dengan niat dan usaha untuk menjadi lebih baik dan melakukan sebuah perubahan.
Melupakan sebuah kenangan yang dianggap itu indah di masa lalu terkadang susah untuk dilupakan, itu akan terkenang dan selalu ingin diingat sepanjang hidup. Namun, itu terlalu sulit untuk dimasukkan ke sebuah memori karena itu tak akan terjadi di masa sekarang atau di masa depan yang entah akan kembali lagi atau tidak. Itu membuat hati dan pikiran seseorang tidak fokus dalam menjalani sesuatu. Hal ini sering dialami oleh setiap manusia, makanya banyak yang bilang "Hanya Alloh lah yang mampu membolak-balikan hati manusia". Makanya berpandai-pandailah untuk selalu dekat dengan-Nya agar selalu diberikan sesuatu yang terbaik oleh-Nya

^_^

Sabtu, 06 Desember 2014

Jenuh kah?

Terkadang yang namanya manusia, tidak selamanya dalam kehidupan mengalami kebahagian terus. Pasti ada masanya seseorang merasakan sedih bahkan bosan dalam menjalani hidup atau sebuah aktivitas.  Tak terkecuali diriku. Ketika dilanda suatu kebosanan, ingin rasanya pulang, kembali ke kampung halaman. Kampung halaman memang sebuah pelarian yang tepat. Di sana akan menemukan sebuah ketenangan dan kenyamanan. Entah apa yang membuatnya menjadi tempat yang wajib dikunjungi?
Yah, karena dia merupakan tempa dimana aku dilahirkan dan dibesarkan serta dijadikan menjadi manusia yang beradab.
Dan ketika kebosanan melanda juga, ingin rasanya kembali ke masa yang membuat kita nyaman atau ingin rasanya kembali berkumpul bersama kawan-kawan lama yang begitu memberikan goresan-goresan kenangan dan kebahagian yang pernah kita lewati.
Yah, begitulah.
Cukup sekian dan terimakasih.

Jumat, 05 Desember 2014

Beasiswa Data Print

Teman, apa merk tinta buat nge-print tugas yang berlembar-lembar itu? Data print kah?
Jika jawabannya iya, teman sangat beruntung. Selain mendapatkan hasil keluaran yang bagus, teman-teman juga bisa mengambil kesempatan untuk mendapatkan beasiswa yang ditawarkan oleh Data Print.

Syarat mengikuti seleksinya cukup mudah kok, jika kupon data print sudah dipegang. Kita harus siap membuat essay yang nantinya akan di upload. Terus, tinggal nunggu pengumuman diterima. Amin.
Nih, cara pendaftarannya....

Persyaratan Umum:
1.  Pelajar/mahasiswa aktif dari tingkat SMP hingga perguruan tinggi untuk jenjang D3/S1
2.  Terlibat aktif di kegiatan atau organisasi sekolah/perguruan tinggi
3.  Tidak terlibat narkoba atau pernah melakukan tindak kriminal
4.  Tidak sedang menerima beasiswa dari perusahaan lain. Jika saat ini peserta masih menerima beasiswa dari kampus, peserta berhak mengikuti pendaftaran beasiswa dari DataPrint.
5. Penerima beasiswa di periode 2 tahun 2013 tidak dapat menjadi penerima beasiswa di periode 1 tahun 2014.
Peraturan Lomba :
1.  Mengisi formulir registrasi di kolom Pendaftaran
 untuk lebih jelasnya, langsung aja masuk ke beasiswanya dijamin puas